fbpx

Cegah Corona dengan Tak Menyentuh Wajah, tapi Kenapa Sulit Dilakukan?

0

Rentfix.com – Wabah virus corona Wuhan telah menjadi kepanikan global. Semua orang di seluruh dunia pun mencari cara untuk melindungi diri dari virus SARS-CoV-2 penyebab Covid-19. Telah disampaikan pejabat kesehatan di seluruh dunia, masker wajah adalah hal yang sia-sia untuk mencegah penyebaran penyakit atau melindungi diri.

Dilansir dari Kompas.com, seorang psikolog dan direktur Kentucky Center Anxiety and Related Disorders, Kevin Chapman mengungkapkan kecenderungan menyentuh wajah sendiri adalah kebiasaan yang sangat manusia. Dia berkata, menyentuh wajah sendiri tanpa sadar menandakan bahwa Anda sadar atas keberadaan diri.

“Kesadaran diri di tempat umum menunjukkan bahwa kita sadar tentang diri sendiri dari sudut pandang orang lain, yang tak pelak muncul selama terjadi interaksi sosial,” ujar Chapman dilansir Business Insider, Jumat (6/3/2020).

Sebuah riset yang terbit April 2014 menyarankan bahwa menyentuh wajah sendiri dapat mengatur stres dan pembentukan memori. Nah untuk alasan kenapa menyentuh wajah sendiri sulit dilakukan, ini karena hal tersebut sudah dimulai sejak kecil dan tanpa disadari menjadi kebiasaan. Inilah yang membuat kebiasaan menyentuh wajah sulit dihentikan meski bertujuan untuk menjaga kesehatan.

photo-1556229167-7ed11195e641.jpg

“Secara psikologis, kebanyakan individu tidak menganggap bahwa menyentuh wajah dapat memicu kontaminasi dari berbagai penyakit yang merugikan kesehatan,” imbuh Chapman. Chapman mengatakan, bersikeras pada diri sendiri untuk tidak menyentuh wajah biasanya tidak akan membantu. Pasalnya, terlalu menekan pikiran tidak membantu menekan kebiasaan yang sudah terbentuk sejak lama.

Sebagai gantinya, Chapman menyarankan untuk melakukan pendekatan flesksibel. “Daripada mengatakan pada diri sendiri, saya tidak akan menyentuh wajah sama sekali hari ini. Lebih baik katakan, saya harus lebih sadar saat menyentuh wajah,” katanya. Sebab, dengan kita sadar telah menyentuh wajah, ini akan menjadi kontrol untuk diri sendiri.

Sementara itu, Denise Cummins seorang ilmuwan kognitif yang meneliti pikiran dan pengambilan keputusan menyarankan untuk menggenggam bola stres atau menyilangkan tangan sehingga tangan kita tidak bebas menyentuh wajah.

Selain menghentikan kebiasaan menyentuh wajah, CDC AS juga menganjurkan untuk cuci tangan dengan sabun setidaknya selama 20 detik, tinggal di rumah saat sakit, dan menghindari kontak dekan dengan orang sakit untuk melindungi diri dari Covid-19.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *