fbpx

Cara Mudah Cipatakan Kesan Apartemen Sewa Serasa Milik Sendiri

0

RentfixApartemen sewa memang membatasi ruang gerak Anda ketika ingin mendekorasinya. Oleh sebab itu, menghuni apartemen sewa terkadang masih memunculkan kesan berada di tempat asing. Mengingat Anda tidak bisa bebas mencurahkan keinginan dan gaya ke dalam dekorasi ruangannya.

Kendati demikian, ada beberapa cara yang dapat Anda lakukan untuk menciptakan ruangan serasa milik sendiri tanpa melanggar aturan dari pemilik apartemen. Lantas seperti apa? Berikut rangkumannya sebagaimana dilansir dari The Spruce.

Ubah Perangkat Keras

Cara mudah untuk membuat perbedaan besar namun halus adalah dengan mengubah perangkat keras ruangan. Ini tidak hanya terbatas pada lemari dapur. Anda bisa mengganti kenop pintu, penutup stop kontak, dan pelat sakelar jika yang sudah ada tidak sesuai keinginan.

Meskipun tampak seperti hal kecil dan sepele, perangkat keras membantu mengatur nada ruangan. Karena, mengganti sesuatu yang standar dengan sesuatu yang istimewa membuat dunia berbeda. Akan tetapi, simpanlah item yang lama itu agar Anda dapat menggantinya kembali saat pindah nantinya.

Ubah Lampu

Banyak apartemen sewa dilengkapi dengan perlengkapan lampu standar. Ganti dengan sesuatu yang bergaya dan istimewa sesuai dengan selera dekorasi Anda. Pastikan untuk memberi tahu pemiliknya jika ada masalah listrik dan simpan perlengkapan lama sehingga Anda dapat mengembalikannya saat pindah.

Ganti Penutup Jendela

Pada jendela kerap didapati bagian yang kotor dan beberapa memiliki bagian yang bengkok. Seperti halnya tirai atau gorden. Jika Anda pindah ke tempat seperti itu, turunkan secepatnya dan tutupi mereka dengan hiasan jendela yang tepat. Anda dapat menggantinya dengan penutup jendela gaya lain, tetapi pertimbangkan serius tirai dan gorden. Keduanya juga bagus untuk menyembunyikan hal-hal seperti jendela kotor, suram, dan cetakan dinding yang retak.

Gunakan Wallpaper yang Dapat Dilepas

Wallpaper yang dapat dilepas merupakan hal mudah untuk mendapatkan perubahan ruangan yang signifikan. Lem wallpaper tradisional hampir tidak mungkin dihilangkan, tetapi wallpaper kupas dan tempel bisa digunakan dengan cepat dan mudah. Pasang wallpaper tersebut di ruang tamu, kamar tidur, ataupun dinding lainnya sesuai keinginan Anda. Tentu bila Anda akan memutuskan pindah tempat tinggal, wallpaper tersebut bisa dilepas tanpa meninggalkan jejak.

Tutupi Dindingnya

Keberadaan dinding kosong adalah kesempatan Anda untuk mengekspresikan kepribadian dan gaya. Dampaknya juga besar pada sebuah ruangan. Jika tidak memungkinkan memasang aksesoris yang menggantung dan perlu melubangi dinding, Anda bisa memilih item yang bersifat perekat. Namun, Anda harus memastikan perekat itu cukup kuat untuk menahan beban dari benda apapun yang menempel di dinding.

Ide Tambahan

Anda tidak dapat melakukan perubahan pada dinding, manfaatkan sedikit ruang kosong untuk meletakkan hiasan. Misalnya memasang karpet atau permadani hingga meletakkan rak mini yang bisa Anda manfaatkan untuk menempatkan aksesoris yang indah. Seperti dilansir dari Kompas.com.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *