fbpx

Kantor Pemasaran Modernland Cilejit Bergaya Istana Disneyland

0

Rentfix.com – Pengembang properti, PT Modernland Realty menggelar soft opening kantor pemasaran atau marketing gallery Modernland Cilejit, proyek hunian skala kota (township) seluas 1.000 hektare (ha) di kawasan Cilejit, Tangerang, Banten.

Kantor pemasaran yang menampilkan produk-produk unit rumah yang sedang dipasarkan serta perencanaan kawasan secara menyeluruh ini, dibangun dengan desain yang unik mirip seperti Istana Disneyland.

“Kantor pemasaran diperlukan sebagai sarana meyakinkan konsumen terhadap kenyamanan menjadi penghuni di Modernland Cilejit. Mengingat pentingnya peran marketing gallery, kami membangunnya dengan tidak biasa, unik, yakni bergaya Istana Disneyland.

Hal ini untuk menarik minat masyarakat mengunjungi langsung kawasan Modernland Cilejit,” kata Director Marketing Urban Development PT Modernland Realty, Helen Hamzah, dalam siaran pers seperti dilansir dari BeritaSatu.com, Senin (24/8/2020).

Helen mengatakan, kantor pemasaran  ini berhasil menarik minat masyarakat, karena banyak yang datang untuk melihat langsung dan berfoto. “Hal ini menjadi promosi gratis bagi kami. Saat ini, marketing gallery Modernland Cilejit menjadi ikon baru di Kabupaten Tangerang sekaligus menjadi destinasi wisata teranyar bagi masyarakat Tangerang,” tambahnya.

Marketing gallery Modernland Cilejit yang dkembangkan oleh konsultan arsitektur Megatika International, memiliki ukuran lahan seluas 3.238 meter persegi (m2) dan bangunan dua lantai dengan luas 2.566 m2. Untuk menambah kenyamanan saat melihat-lihat produk Modernland Cilejit, maka lantai dua direncanakan difungsikan sebagai roof top cafe and resto.

“Saat ini, kantor pemasaran baru dioperasikan secara terbatas mengingat belum selesainya pekerjaan finishing di beberapa ruangan. Rencananya grand opening akan dilakukan pertengahan September 2020 mendatang,” kata Helen.

Helen Hamzah menambahkan, dalam kondisi yang kurang baik akibat pandemi Covid-19, tetap ada peluang yang bisa diraih di fase adaptasi kebiasaan baru atau new normal.

“PT Modernland Realty Tbk siap menangkap peluang yang ada di fase new normal. Kami optimistis pasar mulai berangsur pulih pada semester dua, seiring dengan mulai berjalannya fase adaptasi kebiasaan baru,” tandasnya.

Sebagaimana diketahui, akhir tahun 2019 lalu, Modernland Cilejit sukses memasarkan tahap pertama dan kedua (sold out 100 persen) dengan penjualan mencapai 2.000 unit. Di awal tahun 2020 ini PT Modernland Realty Tbk kembali memasarkan tahap ketiga pengembangan kota baru Modernland Cilejit

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *